Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Oknum Anggotanya Ikut Satroni Rumah Warga dan 11 Kali Lakukan Pelanggaran Etik, Kabid Humas Polda Sumsel Angkat Bicara: Ngapain Kita Memelihara Satu Anggota yang Tidak Beres

Desy Kurniasari - Kamis, 05 November 2020 | 07:42
Ilustrasi Polisi
Tribun-Video.com

Ilustrasi Polisi

GridHot.ID - Salah satu oknum polisi terjerat hukum.

Pasalnya, oknum polisi tersebut terlibat aksi pencurian.

Oknum Polisi berpangkat Bripka tersebut diketahui bertugas di Polres OKU Selatan, Sumatera Selatan.

Baca Juga: Viral 2 Anggota TNI Dikeroyok Rombongan Moge Asal Bandung yang Lagi Touring, Warga Sampai Turun Tangan Lerai Keduanya, Polisi Ungkap Kronologinya

Oknum polisi tersebut ikut serta dalam melakukan aksi pencurian di salah satu kontrakan yang berada di Kecamatan Kayu Agung, OKI pada Minggu, (1/11/2020) dinihari.

Oknum Polisi tersebut merupakan Bripka Kamandala (26) yang bertugas di Polres OKU Selatan yang melancarkan aksi pencurian bersama rekannya yang merupakan warga sipil bernama Amin Hadi Saputra (20) warga Kota Raya, Kecamatan Kayu Agung, OKI, Sumsel.

Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Supriadi saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.

Baca Juga: Inilah Sosok Oknum TNI yang Diduga Terlibat Pembunuhan Pendeta Yeremia Zanambani di Intan Jaya, Disebut Kerap Numpang Mandi Hingga Makan di Tempat Korban

"Informasi awal ada anggota yang berdinas di OKU Selatan melakukan tindak pencurian dan itu sedang kita dalami.

Namun pada prinsipnya anggota melakukan tindak kejahatan terkait pidana maka akan kita proses sesuai peraturan yang berlaku.

Informasinya bersama masyarakat sipil, prinsipnya kalau pidana umum itu tidak ada bedanya polisi dengan sipil semuanya sama," kata Supriadi, Rabu (4/11/2020).

Source :Sripoku.com

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x