GridHot.ID - Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo, beberapa waktu lalu ditangkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sepulangnya dari Amerika Serikat.
Posisinya hampir dipastikan bakal diganti.
Diketahui bahwa saat ini, jabatan Menteri Kelautan dan Perikanan dirangkap oleh Menko Maritim Luhut Pandjaitan.
Siapa pengganti Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo?
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon membuat usulan yang mengejutkan.
Dia yang sebelumnya disebut-sebut bakal menggantikan Edhy Prabowo, kini malah mengusulkan agar Menteri KKP dijabat oleh orang yang paham masalah kelautan dan perikanan.
Dia tak meminta agar Edhy Prabowo diganti oleh politisi dari Partai Gerindra karena Edhy Prabowo adalah kader partai pimpinan Prabowo Subianto.
Fadli Zon justru meminta Presiden Joko Widodo atau Jokowi menunjuk Menteri KKP dari kalangan profesional atau bukan dari partai politik (parpol).
Seperti diketahui, penunjukkan seseorang menjadi menteri adalah hak prerogatif Presiden sebagaimana diatur dalam konstitusi negara (UUD 1945).