Tetangga Didik sempat tak percaya. Pasalnya, sosok Didik dikenal baik dan ramah.
"Benar-benar enggak nyangka aja dapat kabar itu," kata Rusdi (54) warga setempat.
Rusdi menyebut Didik merupakan sosok yang supel dan ramah dalam berkomunikasi.
"Kalau saya kan 2007, nah Didik ini sekitar 2010 di perumahan. Orangnya komunikatif dan sering nongkrong bareng kalau dia lagi di rumah," imbuhnya.
Selain itu, Didik juga merupakan sosok yang dermawan.
Setiap kali ada acara di lingkungannya selalu menyumbangkan baik itu uang maupun makanan.
"Kesehariannya orangnya, enak supel setiap itu kita diundang ke rumahnya, nongkrong makan-makan aja gitu. Terus waktu itu kurban dua kambing, satu untuk di masjid satu untuk di sini lingkungan," ucapnya.
Rusdi menuturkan terakhir bertemu dengan Didik saat pernikahan anaknya pada Februari 2020 lalu.
Selain karena kesibukannya, juga karena situasi pandemi corona ini membuat jarang berkumpul.
"Terakhir bertemu waktu kedatangan ke nikahan anak saya, besoknya juga kontak ngumpul lagi. Itu aja, sampai sekarang belum pernah ketemu lagi sama beliau," tuturnya.