Gridhot.ID - Baru-baru ini, Jenderal Idham Azis memberikan kenaikan jabatan untuk anggota Polri.
Total 33 anggota polisi mendapat kenaikan pangkat luar biasa (KPLB).
Para anggota Polri tersebut naik pangkat lantaran telah menorehkan prestasi yang membanggakan.
Melansir dari laman humas.polri.go.id, mereka telah berhasil menangkap buron terduga teroris di Lampung beberapa waktu lalu.
Kenaikan pangkat tersebut tertuang dalam surat telegram nomor STR/29/I/KEP./2021.
Surat diterbitkan pada 19 Januari 2021 dan ditandatangani oleh Karobinkar AS SDM Polri Brigjen Bariza Sulfi atas nama Kapolri.
“Penghargaan kepada anggota Polri yang berprestasi. Iya betul (yang tangkap buron teroris di Lampung),” kata Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono, Selasa (19/1/2021).
Adapun anggota Polri yang naik pangkat tersebut terdiri atas 3 anggota berpangkat komisaris polisi (kompol), 13 anggota berpangkat ajun komisaris polisi (AKP), 4 anggota berpangkat inspektur satu (iptu), dan 12 anggota berpangkat inspektur dua (ipda).
Berikut daftar nama mereka.