Di tengah aktivitas keduanya, warga datang dan memberi tahu jika rumah pasangan suami istri itu terbakar.
Namun, api telah telanjur besar.
"Yang pertama lihat kebakaran itu warga yang lewat situ, jarak rumah dengan tetangga sekitar 300 meter, saat itu, api sudah besar dan susah dipadamkan," tutur Menung.
Kini, keduanya terpaksa menumpang tinggal di rumah anaknya.
"Jadi yang tersisa tinggal baju melekat di badan saja itu, tidak ditahu juga apa sebab kebakaran oleh mereka, sekarang mereka tinggal dengan anaknya di desa lain," kata dia.
Api diduga dari tungku, uang Rp 100 juta terbakar
Kepala Pos Pemadam Kebakaran Sebatik Barat Basir mengatakan, tak ada barang yang bisa diselamatkan dari dalam rumah.
Termasuk uang hasil penjualan buah sawit mereka yang nilainya mencapai hampir Rp 100 juta.
Uang tersebut, kata Basir disimpan di dalam plastik dan ludes tak bersisa.