Ia justru menjawab pertanyaan Nia Ramadhani dengan candaan absurd.
"Gara-gara mau hujan nih, mau hujan," kata Ardi Bakrie.
"Iya ya sudah, aku pengin tahu tanggapan kamu sebagai laki-laki," ucap Nia Ramadhani.
Ditanya serius oleh Nia Ramadhani, Ardi Bakrie lantas menjawabnya dengan benar.
Ia mengaku tak masalah apabila sudah memiliki pasangan namun bertemu dengan mantan kekasih.
"Setuju enggak kalau ketemu mantan itu enggak ada masalah?," tanya Nia Ramadhani.
"Betul, setuju. Kalau gue yes," jawab Ardi Bakrie.
Mendengar jawaban Ardi Bakrie, Nia Ramadhani langsung menyinggung keinginannya dengan mantan.
Ia ingin mengetahui respon sang suami apabila dirinya meminta izin untuk bertemu dengan mantan kekasih.