GridHot.ID - Chemistry antara pemeran sinetron Ikatan Cinta memang tak diragukan lagi.
Terlebih akting sang pemeran utama, Arya Saloka dan Amanda Manopo.
Melansir GridFame.id, saking menjiwainya, Arya Saloka dan Amanda Manopo bahkan sampai didoakan berjodoh di dunia nyata!
Namun, nampaknya hal tersebut mustahil karena pemeran Aldebaran ini sudah memiliki istri dan anak di dunia nyata.
Sering dijodohkan netizen, terungkap adegan favorit Arya Saloka saat main bareng Amanda Manopo di Ikatan Cinta.
Bahkan, dilansir dari Surya.co.id, diam-diam Arya Saloka menyimpan foto romantis bareng lawan mainnya di sinetron Ikatan Cinta, Amanda Manopo.
Ternyata, foto romantis itu merupakan potongan adegan sinetron Ikatan Cinta.
Hal ini terekam ketika suami Putri Anne ini menjawab pertanyaan seorang penggemar Ikatan Cinta melalui fitur Instagram Story.
Seperti diketahui, di Sinetron Ikatan Cinta, Arya Saloka dan Amanda Manopo tak jarang melakoni adegan mesra yang bikin penggemar terbawa perasaan alias baper.
Dalam sesi Q&A di Instagram tersebut, Arya Saloka blak-blakan mengaku semua adegan di sinetron Ikatan Cinta adalah favoritnya.