Laporan Wartawan GridHot.ID, Septia Gendis Pangestu
GridHot.ID - Sebuah video yang menunjukkan petugas Satpol PP merazia warung makan atau warteg viral di Twitter.
Dalam video tersebut terlihat sejumlah petugas Satpol PP sedang merazia warteg yang ada di kawasan ruas Jalan Raya Petir dekat Perumahan Serang Hijau, Cipocok Jaya, Kota Serang.
Kejadian tersebut terjadi pada hari Kamis (15/4/2021) siang.
Video viral ini dibagikan oleh akun Twitter @Namaku_mei pada Jumat (16/4/2021).
Dalam video tersebut terlihat petugas Satpol PP menciduk dua warga yang tengah asik makan siang di warteg tersebut.
Video yang berdurasi 0:41 detik itu juga memperlihatkan salah seorang petugas memerintahkan untuk menyita Magicom atau penanak nasi yang ada di warteg.
KETANGKAP BASAH: Dua warga ketangkap basah sedang makan siang di salah satu warteg di ruas Jalan Raya Petir dekat Perumahan Serang Hijau, Cipocok Jaya, Kota Serang, Kamis (15/4/21). Jajaran Satpol PP Kota Serang terpaksa menyita alat penanak nasi (magicom) sebagai bukti. pic.twitter.com/4bRfArUgbS
— ❤࿐ཽ༵რєﻨ þєşεҚ 他很米兰࿐ཽ༵❤ (@Namaku_Mei) April 16, 2021
Sontak pemilik warteg pun langsung kebingungan lantaran Magicomnya diangkut oleh petugas.
Sang pemilik warteg sampai memohon kepada petugas supaya mereka tak membawa Magicomnya.
Source | : | |
Penulis | : | Septia Gendis |
Editor | : | Dewi Lusmawati |
Komentar