Pada postingan tersebut, terlihat Millen dengan postur seperti perempuan tetap menggunakan sarung.
Bahkan, dia juga menggunakan peci dan di tangannya terselip penghitung zikir.
Pada postingan tersebut, Millen Cyrus menuturkan ingin ungkap rasa bangganya menjadi dirinya saat ini dan tak pernah malu menunjukkan identitasnya.
"Bismillah,aku bangga sama diri aku yg seperti ini tuhan selalu lindungin aku dan keluargaku, semoga aku bisa membahagiakan orang tua dan cita2 beli rumah ku dan org2 sekitar ku!
Jgn lupa bersedekah dan selalu menjadi org baik aku gk pernah malu menunjukan diri aku selagi kita jd org baik yg tulus dan bukan fake person! Amin! #ramadhan," tulis @millencyrus dalam caption postingannya.
Saat ditemui belum lama ini, Millen Cyrus mengaku puasanya berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan sedikit pun selama ini.
"Alhamdulillah lancar semuanya full, belum ada yang bolong," kata Millen Cyrus dilansir dari Tribunnews, saat ditemui di kawasan BSD, Tangerang Selatan, Jumat (07/05/2021).
Jelang Hari Raya Idul Fitri pun, Millen Cyrus akui tidak memiliki rencana, dirinya hanya berlebaran di Jakarta bersama sang tante, Ashanty dan juga seluruh keluarga Anang Hermansyah.
"Di Jakarta saja. Lebaran kali ini sama Bunda, sama semuanya di Jakarta. Pasti ngumpul," katanya.