Walau bertetangga, Indonesia dan Malaysia sering terlibat konflik.
Misalnya ketika Malaysia mengklaim warisan kebudayaan Indonesia seperti batik reyok ponoroga, dan sebagainya.
Dalam sepak bola, kedua negara juga saling menyerang dan sindir.
Bahkan sebutan 'Ganyang Malaysia' sering terdengar ketika kedua Timnas bertanding.
Ternyata ada sejarah dibalik ucapan'Ganyang Malaysia' itu.
Di manaistilah ”Ganyang Malaysia” dilahirkan Bung Karno.
Dilansir dari kompas.compada Sabtu (12/6/2021), pada saat itu, Presiden pertama RI itu sangatmurka ketika dalam demonstrasi anti-Indonesia di Kuala Lumpur pada 17 Desember 1963.
Di mana para demonstran menyerbu gedung KBRI, lalu merobek- robek foto Soekarno, dan membawa lambang Garuda Pancasila ke hadapan PM Malaysia waktu itu, Tunku Abdul Rahman, dan memaksanya menginjak lambang Garuda tersebut.