"Sempat ditawarin ke Dewa 19. Mas Andra perwakilan Dewa sudah oke. Cuma aku berat banget buat kasih lagu ini ke Dewa 19," kata Dul Jaelani dalam wawancara virtual Burung Gereja, belum lama ini.
Tidak mau melepas lagu tersebut kepada Dewa 19, lantaran pria berusia 20 tahun itu ingin melepas bayang-bayang Ahmad Dhani dalam kariernya.
"Karena aku berhak untuk berkarier sendiri. Jadinya yaudah, aku tahan sampai bertemu dengan penyanyi yang pas," ucapnya.
Di suatu waktu, ketika Dul pergi ke cafe dibilangan Kemang, Jakarta Selatan, ia melihat Giring menyanyi bersama dengan Nidji.
Aksi panggung dan ciri kha suara yang melekat membuat Abdul Qodir Jaelani itu terpukau melihat aksi Giring.
"Aku amatin kak Giring, aku nebak kak Giring suka musisi ini. Selesai manggung samperin ke backstage ya buat berkawan. Terus kita ngobrol," jelasnya.
"Lama gak ketemu, ketemu lah di acara konser Padi Reborn. Pas ketemu aku ajak dia ada lagu nih, judulnya Jauh. Kemudian dia tertarik, ajak worksop lah," tambahnya.
Dua hari kemudian, Dul pun bertemu dengan mantan vokalis grup band Nidji itu untuk jamming, sekaligus menyanyikan lagu Jauh yang ia tawarkan.
Tapi, putra bontot Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu melihat Giring tidak puas menyanyikan lagu Jauh.
"Aku tawarin lagu kesayanganku, aku udah lama nyari penyanyi buat lagu ini dan gak baik lah nyanyi sendiri. Kemudian aku seteli lagunya kak Giring langsung suka," terangnya.