Gridhot.ID - Gading Marten baru-baru ini kembali mendapat sorotan.
Dikutip Gridhot dari Tribunstyle sebelumnya, tiba-tiba ada kabar berhembus mengenai hubungan antara Gading Marten dengn Gisella Anastasia.
Keduanya sempat dikabarkan akan rujuk.
Aktor senior Roy Marten akhirnya buka suara soal isu kemungkinan Gading Marten dan Gisel rujuk.
Setelah cerai tiga tahu, rumor bahwa Gading Marten dan Gisel lagi-lagi berhembus.
Dikutip Gridhot dari Tribun Solo, kini hubungan Gisel dan kekasih Wijaya Saputra alias Wijin disebut-sebut sedang tidak baik.
Belum diketahui secara pasti dari mana kabar ini berhembus.
Meski begitu, Roy Marten menegaskan jika dirinya tak berhak menjawab isu tersebut.
Bukan tanpa alasan, Roy Marten hanya ingin menyerahkan semua keputusan pada sang anak. dan mendoakan yang terbaik.
Terlepas dari itu, kakek Gempita ini memilih mendukung pilihannya Gading.
"Pertama, yang jawab mestinya Gading. Bukan saya," kata Roy Marten dikutip TribunWiow.com dari YouTube WartaHot, Jumat (18/6/2021).
"Yang kedua, saya bukan juru bicara Gading," imbuhnya tertawa ramah.
Sebagai ayah, Roy Marten menegaskan kembali dirinya tidak bisa memberikan komentar terkait isu tersebut.
Ia merasa hanya Gading lah yang berhak komentar dan menentukan arah hidupnya sendiri.
"Saya kira saya enggak bisa berkomentar apa-apa, karena ini hidupnya Gading," kata Roy Marten.
"Saya kira biar Gading yang menentukan lah arah hidupnya, itu haknya Gading," sambungnya.
Kendati demikian, aktor berusia 69 tahun itu akan selalu memberikan dukungan apapun keputusan dan keinginan Gading Marten ke depannya.
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN PT Pos Indonesia Juni 2021, Berikut Kualifikasi Lengkapnya
"Tidak komentar, saya mendukung apapun keputusan Gading. Saya mendoakan yang terbaik untuk Gading," tegasnya.
Bersamaan dengan itu, Roy Marten mengungkapkan kerinduannya kepada sang cucu, Gempi.
Ia mengaku sudah cukup lama tak bermu dengan putri sematawayang Gading dan Gisel tersebut.
Roy Marten mengakui bahwa dirinya kini jarang bertemu cucunya karena kesibukan masing-masing.
"Gempi baik, tambah pinter dapat award apa itu, tambah cantik dan tambah pintar," kata Roy Marten.
"Ya kangen dong, saya kan manusia biasa, kakek biasa saya ini, pasti kangen sama cucu-cucunya."
"Tapi memang pertama saya sibuk, Gading sibuk, Gempinya juga, tidak gampang kan ngatur waktunya," tambahnya.
(*)