GridHot.ID - Kabar duka datang dari Lina Yunita.
Melansir Wartakotalive.com, sebelumnya, Lina Yunita pernah melaporkan David NOAH terkait dugaan penipuan Rp 1,15 miliar ke Polda Metro Jaya.
Namun, kabar meninggal Lina Yunita itu disampaikan pengacara Devi Waluyo melalui akun media sosialnya, Senin (20/9/2021) pagi.
Dilansir dari Tribunstyle.com, dalam unggahannya, dia membagikan foto Lina yang duduk di atas kursi roda.
Sementara itu Devi Waluyo tampak berdiri di samping Lina Yunita sembari tersenyum ke arah kamera.
“Telah berpulang dengan damai pada 20 September 2021, saudara/teman kita keharibaan Illahi," tulis Devi Waluyo dalam unggahannya, dikutip Tribun Style, Senin, (20/9/2021).
Devi pun mendoakan agar sang klien bisa tenang dan bahagia di alam sana.
"Telah tunai tugasmu di dunia ini, tenang dan bahagia bersama Tuhan, dearest Lina Yunita,” sambung Devi Waluyo.
Berdasarkan informasi yang beredar, Lina Yunita merupakan seorang penyintas kanker dan juga seorang holistic healing advocate.