Sebelum memutuskan menjadi anggota TNI AD, Jason adalah dokter lulusan Inggris.
Tentu saja, kariernya untuk menjadi dokter terbuka lebar.
Namun, ia lebih memilih mengabdi untuk negara menjadi dokter tentara.
Sebelumnya, Jason menyelesaikan studi S1-nya di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (UI) Internasional.
Dari studinya itu, ia mendapatkan dua gelar sekaligus.
Selain mendapatkan gelar dokter umum, Jason juga menamatkan studi S2 bergelar Master of Research di Newcastle University, Inggris.
Pada studi S2-nya Jason mengambil jurusan Stem Cell pada berbagai bidang prinsip ilmu spesialisasi kedokteran.
Studi Stem Cell adalah ilmu proses penyembuhan kanker dengan mengganti sel yang rusak akibat sel kanker.
Dari sana Jason belajar mengembangkan ilmu Terapi Stem Cell yang ia harapkan bisa diterapkan di Indonesia.
Demikian, ia mengawali karier dokternya pertama kali setelah lulus dari UI pada 2017.
Lalu, ia sempat menjalani Intensif wajib 1 tahun dari Kemenkes mengabdi di RSUD SK Lerik Kupang, NTT.