GridHot.ID - Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto resmi mengumumkan siapa pengganti Wakil Ketua DPR, pengganti Azis Syamsuddin, Rabu (29/9/2021).
Melansir Tribunnews.com, Golkar menunjuk Lodewijk Freidrich Paulus sebagai calon Wakil Ketua DPR RI.
Pada kesempatan tersebut, Ketum Golkar juga menyampaikan, sudah berkomunikasi sebelumnya pada Rapat Pleno.
Sehingga diputuskan Lodewijk Freidrich Paulus sebagai calon Wakil Ketua DPR.
Diketahui, Lodewijk Freidrich Paulus menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Partai Golkar.
Dilansir dari Surya.co.id, berikut biodata Lodewijk Freidrich Paulus sosok yang ditunjuk Partai Golkar menjadi Wakil Ketua DPR RI yang baru.
Diberitakan sebelumnya, Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin mengundurkan diri setelah ditetapkan tersangka oleh KPK.
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto secara langsung mengumumkan pergantian tersebut.
"Dalam rapat pleno Golkar putuskan tunjuk Pak Lodewijk Paulus sebagai pengganti Pak Azis Syamsuddin sebagai Wakil Ketua DPR," kata Airlangga dalam konferensi pers di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (29/9/2021).
Terpilihnya Lodewijk Freidrich Paulus merupakan kesepakatan partai Golkar, setelah melalui proses matang.