"Iyaa, aku tuh dibullynya sampai kayak kalau makan di toilet, kalau istirahat aku ngumpet di perpustakaan," sambung istri Caesar Hito.
Meski begitu, Felicya Angelista mengaku tak tahu alasannya diperlakukan seperti itu.
Akibat bully tersebut, Felicya Angelista sampai susah memiliki teman.
Sampai-sampai siapapun yang berteman dengan Felicya Angelista bakal ikut menjadi korban bully juga.
"Misalnya ada teman yang mau temenan, temen itu juga langsung dimusuhin,"
"Jadi kayak kalau lu temenan sama Feli lu juga kita bully, jadi otomatis gak ada yang mau temenan," kenang Felicya Angelista.
"Jadi u are alone?" tanya Boy William.
"Iya," kata Felicia Angelista.
"Jahat ya orang-orang zaman sekolah," kata Boy William.
Mendapatkan perlakuan seperti itu, Felicya Angelista mengaku merasa tak pernah berbuat kesalahan kepada para pelaku.