Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cantik-cantik Hobi Modif, Pemeran Web Series Bittersweet Xoxo, Abigail Gusmawan Ternyata Fasih Jelaskan Bagian-bagian Mobil yang Telah Dirubahnya

Dewi Lusmawati - Rabu, 24 November 2021 | 08:39
Abigail Gusmawan pemeran Web Series Bittersweet Xoxo
Instagram @abigailgusmawan

Abigail Gusmawan pemeran Web Series Bittersweet Xoxo

Gridhot.ID-Nama Abigail Gusmawan mungkin kini tak lagi asing bagi banyak orang semenjak kemunculan manisnya di sebuah web series berjudul Bittersweet Xoxo.

Tak hanya web series, sebagian penggemarnya barangkali selalu memutar ulang Music Video (MV) dari duo Eclat bertajuk “Bersemi Kembali”, dalam MV yang berlatar di sebuah kapal pesiar ini, Abigail hadir sebagai modelnya.

Di balik parasnya yang imut dan feminim, model dan juga selebgram ini ternyata memiliki hobi di dunia otomotif.

Baca Juga: Ari Kedutan di Telapak Kaki Menurut Primbon Jawa, Bisa Pertanda Akan Kedatangan Rezeki Banyak

Seperti penghobi otomotif lainnya, gadis yang aktif di Instagram dengan akun @abigailgusmawan ini gemar membagikan proses ketika alat transportasi pribadi miliknya tersebut sedang dimodifikasi.

Tak tanggung-tanggung wanita yang kerap disapa Abby itu sangat fasih menjelaskan bagian-bagian dari mobil Mazda 2 yang telah dimodifikasi sesuai dengan seleranya, mulai dari velg, ban, spring, grill, dan lainnya.

Setidaknya, inilah yang ia sampaikan di kanal Youtube milik Edward Tanzil, seorang vlogger otomotif yang kerap me-review berbagai jenis mobil dari berbagai merek.

Baca Juga: Mutasinya Bikin Panik Sedunia, Negara Ini Justru Klaim Berhasil Lenyapkan Virus Corona Varian Delta, Ilmuan Ungkap Penyebabnya

“Semua changes di mobil ini tuh custom, jadi gue nggak pake (onderdil) branded sama sekali, kecuali bagian ban sama velg,” ujarnya seperti dikutip Gridhot.ID.

Dalam vlog tersebut pun ia mengungkapkan bahwa modifikasi mobil Mazda 2 yang dicat ulang dengan warna red candy ini hampir semua adalah ide orisinil darinya.

Merasa belum puas dengan tampilan luar yang kian apik, ia pun memodifikasi performance part dari mobil mungil berpintu lima ini. Mulai dari knalpot tunggal yang diubahnya menjadi knalpot dual exit, penggantian air filter hingga penggantian ECU.

Source :InstagramYouTube

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x