Gridhot.ID - Dunia ini telah menyimpan banyak sekali sejarah yang belum bisa terpecahkan oleh manusia.
Namun, hingga kini seiring dengan berkembangnya teknologi, manusia berusaha untuk memecahkan sejarah yang ada lewat bukti-bukti.
Seperti yang baru-baru ini dilakukan kelompok mata langit yang berhasil menemukan desa kuno di Mekkah, Arab Saudi.
Dimana, sebuah desa dari masa awal Islam telah ditemukan di Yanbu oleh tim dokumentasi Kerajaan dengan cara yang inovatif.
Dilansir dari Serambinews, Kepala Proyek, Abdulaziz Al-Dakheel, pendiri Erth Aerial Photography Team kepada Arab News, Minggu (2/1/2021) mengatakan tim mensurvei wilayah yang luas.
Tetapi, menggunakan penginderaan jauh dan helikopter untuk mencari Al-Oshairah.
“Setelah merekam keberadaannya dari udara, tim kemudian menemukan pemukiman yang berada di bawah pasir,” katanya.
Al-Oshairah dianggap sebagai tempat di mana pertempuran pertama Islam terjadi.
Di mana Nabi Muhammad (SAW) dan para sahabatnya tinggal selama lebih dari sebulan.