"Yah sebatas itu aja. Permasalahannya ia tidak bisa memeluk anak itu saat ini," kata Denny di kanal YouTube Cumicumi.
Kembali ditegaskan sang pengacara, Enji selalu melihat pertumbuhan Bilqis di media sosial.
"Apapun yang Bilqis lakukan di media, itu pasti dipantau sama Enji. Apalagi Enji paling senang ketika Bilqis maju dengan pendidikannya," tambah Denny.
Enji bahkan tak sungkan memuji sang mantan istri lantaran bisa menjadi ibu hebat untuk Bilqis.
"Ayu luar biasa merawat Bilqis, luar biasa. Saya hargai Ayu bisa mendidik Bilqis dengan pendidikan luar biasa," puji Enji.
Jika diizinkan Ayu bertemu dengan Bilqis, Enji bersedia menafkahi anaknya.
"Kemungkinan besar ada, menafkahi itu tergantung ketika mereka melakukan pertemuan, bagaimana pembiayaannya. Namanya juga bapak sama anak," ucapDenny.
"İtu nanti dibicarakan sama Ayu, ke depannya mau gimana. Pasti nanti akan ada pembicaraan lebih lanjut," pungkasnya.
(*)