GridHot.ID - Pelawak sekaligus presenter ternama Tukul Arwana hingga kini masih dalam fase pemulihan setelah mengalami pendarahan otak beberapa waktu lalu.
Melansir Tribunwow.com, seusai dioperasi, kondisi Tukul kini perlahan mulai sedikit menunjukkan perkembangan.
Keluarga komedian berusia 48 tahun sempat memikirkan opsi agar Tukul menjalani beberapa pengobatan ke luar negeri.
Hal itu disampaikan sang manajer Tukul Arwana Rizki Kimon beberapa waktu lalu.
Namun, Kimon baru-baru ini menegaskan bahwa Tukul Arwana masih berfokus dalam penyembuhannya kondisi fisik dan gizi pasca mengalami pendarahan otak dan stroke.
Dilansir dari tribunjakarta.com, Tukul Arwana dikabarkan kondisi kesehatannya mulai membaik.
Baru-baru ini video yang menunjukan komedian itu tengah berolahraga merupakan bagian dari terapi yang biasanya ia lakukan untuk mempercepat penyembuhannya.
Baca Juga: Pantau Kondisi Tukul Arwana, Vega Darwanti Terharu Sang Komedian Bisa Lakukan Hal Ini
"Itu sebenernya olahraga bagian terapi dari klinik. Jadi itu memang disebutnya fisioterapi, tetapi robotik. Jadi memang dibantu oleh robot," kata manajer Tukul Arwana, Rizki Kimon, di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (11/1/2022).
"Ada lagi yang tangan itu juga sistem robotik juga sih. Jadi, sistem robotik membantu mas Tukul pemulihannya lebih cepat," sambungnya.