Di acara tersebut juga dihadiri sejumlah selebriti seperti Arie Untung dan Rizal Armada.
"Kalau saya sih dari dulu enggak pernah takut kehilangan harta, karena apa yang saya dapat adalah pemberian dari Allah SWT. Maka sepantasnya juga pemberian ini saya kembalikan ke orang-orang," tutur Gilang.
Tak ingin menunggu lama, dari dalam koper, uang sebanyak Rp1,1 miliar diberikan langsung kepada Taqy Malik oleh Juragan 99.
"Ini uang asli ya, bukan monopoli," ucap Juragan 99 dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment, Minggu, 16 Januari 2021.
Sementara itu, di saat yang bersamaan, Taqy Malik kemudian menyerahkan jam tangan kesayangannya merk Rolex kepada Juragan 99.
"Ini saya serahkan, maaf belum dicuci.
Sengaja ini saya pakai terus karena saya ingin infaqin ke Mas Gilang, mudah-mudahan bermanfaat," ucap Taqy Malik.
"Ini sebenernya bukan uangnya yang banyak, tapi imannya mas Gilang yang besar," imbuhnya.
Taqy Malik kemudian mengapresiasi niat baik pria yang berjuluk Crazy Rich Malang karena telah membantunya mendirikan masjid di Yogyakarta lewat sebuah lelang jam tangan.
"Tidak semua orang loh yang punya uang banyak mau berinfaq untuk membangun masjid.