Diketahui, masjid ini pun sempat direnovasi secara besar-besaran pada tahun 1999.
Waktu renovasi masjid tersebutterbilang cukup lamayaitu mulai dari tahun 1999 sampai 2005.
Perombokan besar-besaran itu dilandasi atas ide dari Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.
Karena perombakan itu, Masjid Raya Makasar pun menjadi lebih megah.
Menariknya, masjid megah milik warga Makasar inimemiliki Al-Quran raksasa yang di letakkan depan pintu lantai dua masjid.
Al-Quran itu sengaja dibuat untuk menambah kemegahan masjid tersebut.
Uniknya lagi, Al-Quran tersebut dibuat dengan kertas khusus, kemudian dituliskan dengan tinta cina yang dicampur dengan air the agar tidak luntur.
Masyarakat umum pun dapat melihatnya secara langsung.
Arsitektur Masjid Raya Makasar
Dikutip GridHot.ID dari Kompas.tv, selain memiliki Al Quran raksasa yang dapat menarik perhatian wisatawan, Masjid Raya Makasar juga memiliki struktur bangunan yang unik.
Pasalnya, arsitektur masjid ini dibangun dengan gaya khas negara Spanyol.