GridHot.ID - Sidang lanjutan perwalian anak mendiang Vanesa Angel dan Bibi Adriansyah, sekaligus cucu Haji Faisal dan Doddy Sudrajat, Gala Skykembali digelar diPengadilan Negeri Jakarta Baratpada Rabu (16/3/2022) lalu.
Dikutip GridHot.ID dari Tribunseleb.com, banyak masyarakat yang meyakini jika hak asuh anak Vanessa Angel dan Bibi Adriansyah, Gala Skyakan jatuh ke pihak Haji Faisal dan bukan ke tangan Doddy Sudrajat.
Namun, hak asuh perwalian anak Vanessa Angel dan Bibi Adriansyah itu masih belum diputuskan, Pengadilan Negeri Jakarta Barat masih menggelar beberapa sidang lagi sebelum akhirnya akan memutuskan hak asuh Gala Sky akan jatuh ke tangan Haji Faisal atau Doddy Sudrajat.
Sementara, HajiFaisal mengungkapkan bahwa dirinya merasa yakin apabila hak asuh Gala Sky akan jatuh ke pihaknya.
Hal tersebut di ungkapkan Haji Faisal dalamtayangan di YouTube Seleb Oncam News yang dikutipdari Tribunseleb,Minggu (20/3/2022).
Kakek dariGala Sky, Haji Faisalitu tak ingin memberikan kesimpulan terlebih dahulu sebelum pengadilan ketuk palu, namun ia hanya merasa yakin saja jika hak asuh Gala Sky akan dimenangkan olehnya.
"Ya kalau soal itu sih kita nggak bisa mendahului hukum, kita tunggu lah keputusan pengadilan." ujar Haji Faisal,dikutipdari Tribunseleb,Minggu (20/3/2022).
"Kalau kita terlalu berkesimpulan, kurang elok juga, kurang bagus juga, cuman kita yakin, kita berjuang karena kita yakin," lanjutnya,dikutipdari Tribunseleb,Minggu (20/3/2022).
Lebih lanjut, Haji Faisalberterima kasih kepada masyarakat yang telah mendukung pihaknya agar menang atas sidang perwalian Gala Sky.
Ia berharap agar permintaan masyarakat dapat terkabul.