"Ada, pasti. Ini sebenarnya enggak mudah banget, pasti juga suamiku juga luar biasa membuat kita berdua saling menghargai," ujarnya.
Agar tercipta kerukunan dalam berumah tangga, pesinetron ini menuturkan, menghormati dan menghargai istri pertama.
Karena bagaimanapun, kata Cut Keke, istri pertama telah mengizinkannya untuk menjadi istri kedua.
Sudah diterima dengan baik sebagai istri kedua, Cut Keke menyadari dirinya tidak boleh banyak menuntut.
"Itu suatu anugrah banget. Jadi, aku harus respect. Aku enggak boleh banyak tuntutan," tuturnya.
Lalu siapa sosok istri pertama?
Sosok istri pertama itu adalahZahra Christine.
Sebelum menikahi Cut Keke, Malik Bawazier sudah lebih dulu menikah dengan Zahra Christine.
Sayang di pertengahan jalan rumah tangganya bersama Zahra Christine, Malik Bawazier kepincut dengan sosok Cut Keke.
Hingga akhirnya Malik Bawazier pun memutuskan untuk menikahi Cut Keke.
Cut Keke dan Zahra Christine kini tampak akrab. Berikut deretan potretnya yang dikutip dari Grid.id.