"Seorang rentenir datang melarang jenazah dimandikan, mengaku almarhum punya hutang tapi tidak ada tanda bukti," tulis akun Facebook tersebut.
Mengutip keterangan di profil pemilik akun Facebook, video ini kemungkinan diambil di daerah Makassar, Sulawesi Selatan.
Video live itu memperlihatkan sesosok pria yang sedang memarahi seorang wanita, yang mungkin adalah keluarga almarhum.
Pria berbaju hitam itu terlihat begitu emosi sambil menunjuk-nunjuk ke arah ibu yang kemungkinan adalah sang rentenir. Tangkapan layar unggahan keluarga jenazah yang didatangi rentenir
Ibu tersebut duduk sambil memegangi beberapa lembar uang.
Sementara keluarga yang lain pun tampak ikut melerai sang pria.
Dikatakan bahwa, rentenir itu menagih ketika jenazah almarhum bahkan belum dimandikan apalagi dikebumikan.
Sementara mengutip klarifikasi pihak keluarga bahwa pria tersebut adalah keponakan almarhum, bukan sang rentenir.
Pria itu mengamuk lantaran tingkah rentenir yang tak sabaran menagih hutang.
Padahal jenazah belum selesai dikebumikan.
Bukannya ikut berduka, sang rentenir malah melarang jenazah untuk dimandikan dan menyulut emosi pihak keluarga.