Sejak 2009 menikah, pada 2015 ternyata Mulan sempat ungkap isi hatinya soal tudingan miring yang beredar.
"Kalau mau tanya ke situ, saya pun nggak bisa jawab, terus terang saya enggak bisa jawab, kita nggak bisa mengatur yang namanya jodoh, rezeki, maut itu Allah, Tuhan yang menentukan," jelas Mulan.
Mulan tidak merasa merebut Dhani dari Maia Estianty.
Mulan juga sempat menyuruh Dhani kembali bersatu dengan Maia Estianty.
"Makannya aku menawarkan untuk, 'Kenapa nggak balik lagi sama Mbak Maia?' dan nggak cuma sekali loh mas aku nawarin-nya, dari dulu udah aku tawarin, dari sebelum aku nikah sama Mas Dhani malah 'Kenapa nggak coba balik lagi?" jelas Mulan kepada Deddy Corbuzier.
(*)