Lalu lift hidrolik pun dioperasikan. Saat lift hidrolik itu mengangkat Toyota Fortuner, tiba-tiba insiden tak terduga terjadi. Toyota Fortuner tiba-tiba terlempar dari lift hidrolik.
Petugas cuci mobil yang berada di sekitar nyaris jadi korban.
Toyota Fortuner terlempar ke sisi kanan hingga menyebabkan mobil tersebut rebahan. Kondisi sisi kabin pengemudi ke bawah, sedangkan kursi penumpang berada di atas.
Tidak diketahui pasti insiden ini terjadi di mana. Namun video ini mendapatkan respons dari warganet di kolom komentar.
"Lagi cuci mobil hidrolik mobil Fortuner jatuh dan terguling" tulis akun @indocarstuff dalam captionya.
"Nyuci 50 ribu, perbaikan 25 juta," tulis akun @med***.
"Keliatan posisi mobil terlalu miring ke kanan," beber akun @raf***.
"Klo kaya gini siapa yg tanggung jawab? Pihak penyedia hidrolik nya atau yg punya tempat cuci nya? Klo di liat sih itu sampe patah hidrolik sebelah kanannya," celetuk @faz***.
"Yahh mending cuci dirumah" ujar akun @jati_mentari***
"Itu keberatan ditambah lagi kurang tepat meletakan posisi mobilnya" ucap akun @ariepr***
(*)