Gridhot.ID - Pengakuan Iqlima Kim diajak menikah Razman Nasution membuat sang pengacara geram.
Adapun belakangan tersiar kabar pengacara Razman Nasution mengajak Iqlima Kim menikah.
Dalam ajakan tersebut, Razman Nasution disebut menawarkan Iqlima Kim untuk jadi istri ke-8.
Menganggapi tudingan mantan kliennya,Razman Nasution dengan tegas membantah.
Razman mengatakan bahwa soal dirinya memegang tangan Iqlima bukan berarti ajakan menikah.
"Kalau pegang tangan emang ngajak nikah apa, aneh. Ini aspri saya, saya pegang bahu, pegang tangan, masak ngajak nikah?" kata Razman dikutip Tribunnews.com dari YouTube KH INFOTAINMENT, Selasa (12/7/2022).
Razman menegaskan dirinya memegang tangan Iqlima sebagai bentuk perhatian kuasa hukum terhadap klien.
"Jadi gini kalau ada komunikasi batin antara saya dengan dia (Iqlima) itu semata-mata karena prihatin saya terhadap kondisi dia," tuturnya.
Saat dituding hendak memperistri Iqlima, Razman justru memberikan jawaban tak terduga.
Razman mengatakan bahwa istrinya saat ini tak pernah mempermasalahkan jika ia akan menikah lagi.