Sayuran keempat yang termasuk pantangan penderita asam urat adalah bayam. Dikenal sebagai sayuran sehat, bayam rupanya juga tidak disarankan untuk dikonsumsi berlebihan bagi penderita asam urat.
Bayam diketahui mengandung purin dalam jumlah sedang. Ketika dikonsumsi berlebihan maka dampaknya bisa memicu asam urat melonjak.
5. Kacang polong
Sayuran kelima yang termasuk pantangan penderita asam urat adalah kacang polong. Kacang polong sering dijumpai dalam sajian tumis-tumisan. Jenis sayuran renyah yang satu ini juga tidak disarankan untuk dikonsumsi berlebihan.
Batasan konsumsi yang aman adalah 85 gram dan tidak lebih dari lima kali dalam seminggu. Agar asam urat aman terkendali, kita dapat menggantinya dengan sayuran lain yang lebih rendah purin seperti wortel, zucchini atau seledri batang yang lebih aman.
Asam urat yang terlalu banyak menumpuk dalam tubuh bisa mendatangkan banyak masalah kesehatan. Salah satunya, memicu radang sendi. Biar hal itu tak terjadi, Anda perlu menghindari pantangan asam urat.
Cara menurunkan asam urat
Selain menghindari konsumsi berlebih sayuran di atas, penderita asam urat juga perlu melakukan sejumlah kebiasaan baik. Kebiasaan baik ini mampu menurunkan kadar asam urat jika dilakukan secara rutin dan dalam jangka waktu lama.
Diberitakan Kontan.co.id, berikut sejumlah kebiasaan baik untuk menurunkan asam urat:
Pertama, usahakan untuk minum delapan gelas air putih per hari. Menurut On Health, banyak minum air putih mampu membantu tubuh mengeluarkan asam urat lebih banyak.
Kedua, kontrol berat badan karena berat badan berlebih dapat memperparah penyakit asam urat.