MelansirTribunPapuaBarat.com, Bupati Manokwari Hermus Indou mengutuk keras kebiadaban KKB Papua.
"Kami mengecam dan mengutuk setiap tindakan yang tidak manusiawi dan sangat biadab, telah melanggar hak asasi manusia," kata Indou kepada awak media di ruang kerjanya, Senin (3/10/2022).
Menurut dia, kejahatan yang dilakukan KKB Papua sudah tidak manusiawi.
Indou mendesak TNI-Polri, khususnya Pangdam XVIII Kasuari dan Kapolda Papua Barat agar mampu melindungi dan menyelamatkan warga.
Ia berharap para pelaku pembunuhan itu segera bisa ditangkap dan diproses hukum.
Selain itu, Bupati juga menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban serangan KKB Papua.
"Kiranya Tuhan senantiasa berikan penghiburan, kekuatan, dan ketabahan kepada keluarga korban, menerima kejadian ini dengan ikhlas," kata Indou.
Indou mengimbau kepada seluruh warga Kota Manokwari, untuk tetap waspada dan melakukan deteksi dini di lingkungan sekitar terhadap orang baru.
"Ada orang yang hendak masuk, menyusup dan mempropaganda," katanya.
Menurutnya, warga mesti mewaspadai individu atau kelompok yang hendak membuat konflik di masyarakat.