Gridhot.ID - Kasus KDRT yang menjerat Rizky Billar dan Lesti Kejora kini masih panas diperbincangkan.
Dikutip Gridhot dari Grid.ID, pihak kepolisian menyebutkan bahwa Rizky Billar mencekik dan membanting Lesti Kejora di rumahnya.
Bahkan polisi mengungkapkan Rizky Billar ternyata sudah berulang kali melakukan KDRT ke Lesti Kejora.
Hal ini sontak memancing amarah netizen.
Lesti Kejora pun lebih memilih untuk menenangkan diri bersama keluarga dan berangkat umroh.
Sementara itu Rizky Billar disebut keluarganya sedang berusaha memperdalam ilmu agama.
Di tengah kasus yang memanas, viral pengakuan dari kuasa hukum Rizky Billar tentang kliennya.
Video Viral Pengacara dari Rizky Billar mengatakan bahwa Rizky Billar Merasa tidak bersalah dan bertanya mengapa harus meminta Maaf.
Dikutip Gridhot dari Pos Kupang, video viral tersebut di unggah oleh akun Instagram @tante.rempong.official 11 Oktober 2022
Pasalnya dalam video viral tersebut memperlihatkan Adek Erfil Manurung selaku kuasa hukum dari Rizky Billar memberikan keterangan kepada Awak media bahwa Rizky Billar tidak menyesali dan juga tidak merasa bersalah, karena Billar juga sudah damai sama istrinya.
“ ngga ada,, dia ngga menyesali karena dia ngga bersalah sebenarnya,,Kenapa ngga bersalah ,,ya karena udah damai sama istrinya,” ujar Ade.