Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Salah Satunya Gorengan dan Coklat, Nyatanya Beberapa Jenis Makanan Ini Berbahaya Bagi Penderita Asam Lambung, Hindari Sekarang Juga

Akhsan Erido Elezhar - Selasa, 22 November 2022 | 06:25
Ilustrasi buah dan sayuran untuk dapat memicu asam lambung
Gambar oleh MM dari Pixabay

Ilustrasi buah dan sayuran untuk dapat memicu asam lambung

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID -Makanan penyebab asam lambung selama ini banyak yang belum orang tahu.

Makanan penyebab asam lambung seringkali justru yang jadi faktor utama sakit lambung.

Makanan penyebab asam lambung ini bikin pil tidak bisa bekerja dengan baik.

Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan Sajiansedap.grid.id, 3 Agustus 2022, selama ini banyak orang ketergantungan minum obat asam lambung.

Tapi bingungnya, kok asam lambung tetap tak sembuh-sembuh ya ?

Ternyata penyebabnya bisa jadi karena makanan yang kita konsumsi.

Gimana mau sembuh kalau tiap hari kita tetap konsumsi

makanan penyebab asam lambung ini?

Efeknya tentu saja bikin asam lambung terus-terusan kambuh.

Yuk, kita cari tahu makanan penyebab asam lambung yang tiap hari ada di meja makan ini.

1. Gorengan

Baca Juga: Pertanda Akan Patah Hati hingga Jatuh Sakit Simak 4 Arti Kedutan Area Leher Menurut Primbon Jawa Berikut Ini, Konon Banyak Hal Buruk Akan Terjadi

Makanan yang diolah dengan cara digoreng dan mengandung lemak yang tinggi dapat menyebabkan sfingter esofagus melemah.

Hal ini rentan membuat asam lambung naik kembali dari perut ke kerongkongan.

Selain itu, gorengan dan makanan berlemak juga dapat menghambat proses pengosongan perut.

Beberapa gorengan dan makanan tinggi lemak yang perlu dihindari, yakni: Selain itu, gorengan dan makanan berlemak juga dapat menghambat proses pengosongan perut.

Beberapa gorengan dan makanan tinggi lemak yang perlu dihindari, yakni:

- Jeroan dan lemak daging sapi, babi, kambing.

- Daging olahan seperti ham, smoked beef, burger, dll.

- Keripik dan kerupuk.

- Aneka saus dan mayones.

Baca Juga: Sering Diamalkan Rasulullah SAW Bahkan hingga Akhir Hayatnya, Simak Amalan Doa Agar Terhindar dari Masalah Hidup

2. Susu, keju, krim, es krim

Hasil sebuah studi yang diterbitkan di jurnal Gut and Liver membahas hubungan antara gejala GERD pada anak dengan alergi susu sapi.

Hasil penelitian itu mengungkapkan, anak-anak yang alergi terhadap susu sapi ternyata juga mengalami gejala GERD.

Meski harus diteliti lebih lanjut mengetahui dampaknya pada orang dewasa, namun orang yang memiliki masalah lambung patut mewaspadai susu dan produk olahannya.

Pemilik masalah lambung seringkali mengalami kembung dan asam lambung naik setelah mengonsumsi produk susu seperti susu, keju, krim, dan es krim.

3. Tomat, nanas, jeruk

Buah dan sayur memang sangat penting untuk menjaga pola makan seimbang.

Akan tetapi, ada beberapa buah yang dapat meningkatkan asam lambung akibat rasanya yang masam.

Kurangi konsumsi beberapa jenis buah seperti tomat, jeruk, jeruk bali, lemon, jeruk nipis, nanas.

Baca Juga: Muncul dalam Mimpi Menyerupai Wujud yang Berbeda, Simak 5 Cara Khodam Leluhur Warisan Nenek Moyang Berkomunikasi dengan Manusia

Hindari juga produk olahan dari bahan-bahan tersebut, seperti jus dan saus tomat.

4. Cokelat

Cokelat mengandung methylxanthine yang dapat mengendurkan kinerja otot pengendali klep di esofagus.

Dengan begitu, cairan yang membantu proses pencernaan ini bisa kembali naik ke kerongkongan.

(*)

Source : sajiansedap.grid.id

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x