GridHot.ID - Pasca kasus KDRT yang menimpa rumah tangga mereka, pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar mulai jarang tampil di depan publik.
Namun, baru-baru ini keduanya menghadiri sebuah pesta pernikahan.
Dilansir dari TribunBali, keduanya tampak kompak menggunakan busana berwaran biru gelap yang dipadukan dengan kain adat sunda dalam pernikahan Beni Mulyana Sopian, kakak dari Lesti Kejora.
Begitu pula dengan anak mereka, Muhammad Leslar Al-Fatih Billar yang mengenakan pakaian yang sama.
Keduanya memakai baju bertema biru dongker dan tak melepas genggaman.
Di sana juga tampak Endang Mulyana yang juga menghadiri pesta putranya tersebut.
Lesti pun terlihat girang pada pesta hingga berjoget di atas panggung.
Tak hanya itu, Rizky Billar juga tak ingin istrinya itu jauh darinya.
Momen kemesraan tersebut menjadi perbincangan netizen.
Pasalnya, banyak yang tak peduli dengan kemesraan mereka usai kasus KDRT tersebut.
Sama halnya dengan Endang Mulyana, yang juga terlihat biasa saja saat melihat putrinya itu kembali mesra dengan suaminya.
"Ya seneng ngelihat pake pakean adat sunda gini ya," kata Endang Mulyana seperti dikutip TribunLampung dari laman YouTube Cumicumi, Sabtu (19/11/2022).
"Kalau kompak mereka sih ya emang kita kan keluarga, harus kompak dong," ucapnya.
Endang pun seolah menghindari pertanyaan dari awak media soal Rizky Billar dan Lesti Kejora.
Ia tak begitu menanggapi pertanyaan soal Rizky Billar dan Lesti Kejora yang kembali terlihat mesra.
Saat ditanya soal Rizky Billar dan Lesti Kejora kembali harmonis, Endang Mulyana mengungkap tak ada perubahan sejak awal.
"Kalau saya sih dari awal, tidak ada perubahan sih, gitu aja," pungkasnya.
Lantas ia pun enggan berkomentar lebih lanjut.
Kendati demikian, Rizky Billar dan Lest Kejora memang tampak rukun.
Diketahui mereka juga usai berlibur bersama di Pattaya, Thailand.
(*)