GridHot.ID - Aurel Hermansyah mengaku minder dengan bentuk badannya yang tak langsung kurus usai melahirkan. Apalagi saat dia diajak jalan oleh rekan artis.
Diketahui, Aurel Hermansyah mendapatkan cibiran karena bentuk tubuhnya. Istri Atta Halilintar itu dicibir mirip emak-emak.
"Namanya minder udah pasti, nggak pede kalau misalnya teman-teman ajak pergi," kata Aurel Hermansyah dikutip dari YouTube Sambel Lalap pada Rabu, Rabu (23/11/2022).
"Karena kan ibu-ibu muda lain banyak yang langsung kurus, langsung yang cantik gitu," tambahnya.
Meski begitu, lambat laun Aurel mulai belajar menerima bentuk tubuhnya.
Ia juga berusaha untuk tidak terlalu fokus pada cibiran haters terhadapnya.
"Cuma namanya proses ya jalanin aja. Namanya tubuh manusia kan beda-beda," ucapnya.
"Mending kita yang waras tutup kuping aja," jelas ibu satu anak tersebut.
Sementara itu, Atta Halilintar memiliki cara tersendiri agar istrinya tak stres membaca komentar miring dari haters.
"Kita di rumah ngejagain banget, jadi setiap komen itu kita 'ah paling begini say'," ucap Atta Halilintar.
"Kadang-kadang kita lihat juga oh orangnya begini jadi coba menghibur dengan caranya masing-masing," terangnya.
Source | : | Kompas.co,Youtube |
Penulis | : | Siti Nur Qasanah |
Editor | : | Siti Nur Qasanah |
Komentar