Allah SWT menghadirkan solusi kepada Nabi Muhammad SAW melalui surah Ad-Duha dan Al-Insyirah.
"Quran surah ke-93 dan surah ke-94, Ad Duha dan Al Insyirah diturunkan oleh Allah SWT untuk memberikan kedamaian, ketenteraman, sekaligus solusi dalam setiap persoalan yang kita alami," bebernya.
Ustadz Adi Hidayat juga mengajak kepada seluruh umat Muslim agar menyerahkan segala persoalan kepada Allah SWT.
UAH pun mengajak umat Muslim meyakini bahwa Allah SWT pasti memberikan solusi atas masalah yang sedang dihadapi.
"Kalau sedang dalam persoalan, yakinkan pada diri kita bahwa Allah pasti memberikan solusi," tukasnya.(*)