Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tembus Daerah Rawan KKB Papua di Awal Tahun 2023, Panglima TNI Ajak Orang-orang Penting Ini, Yudo Margono: Saya Ingin Melihat Situasi Terkini

Siti Nur Qasanah - Sabtu, 31 Desember 2022 | 18:42
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono
WartaKota

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono

Sebelumnya, dilansir Kompas.com, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono mulai mengambil sejumlah kebijakan, termasuk kebijakanupgrade atau meningkatkan alutsista milik TNI AL.

Laksamana Yudo Margono mengatakan, TNI AL sedang fokus memodernisasi alutsista kapal-kapal patroli dan pesawat latih.

Bahkan setiap tahun, lanjut Yudo, anggaran selalu disiapkan untuk modernisasi alutsista itu.

"Kita tidak mengesampingkan tentang modernisasi alutsista kita. Setiap tahun anggaran, kita selalu membangun alutsista yang sifatnya alutsista kapal-kapal patroli, kemudian pesawat latih, dan juga sea rider," ujar Yudo kepada jajaran saat peresmian gedung-gedung TNI AL di Kolat Koarmada I, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (26/12/2022).

Yudo juga menargetkan, program pemenuhan Minimum Essential Force (MEF) atau kekuatan pokok minimum TNI AL diharapkan bisa mencapai 85 persen pada 2024 mendatang.

Oleh karena itu, Yudo meminta agar alutsista maupun peralatan tua segera diperbaiki.

"Peralatan alutsista maupun peralatan-peralatan yang sudah tua juga segera di-push," kata Yudo.

"Tentunya nanti dari sisi pemenuhan personel maupun alutsista, (MEF) bisa mencapai 80-85 persen, harapannya di 2024," imbuh Yudo.

Saat ini, lanjut Yudo, pemenuhan MEF TNI AL baru mencapai 60 persen.

"Masih ada waktu dua tahun dan juga kita sudah membangun alutsista yang ada, dan juga menambah personel di satuan pendidikan 1,2, dan 3. Nanti kemungkinan akan beroperasi satdik 4," ujar Yudo.

Baca Juga: Komandan Operasi KKB Papua Ancam Tembak Mati Frits Ramandey, Komnas HAM Akui Tak Takut dan Beri Pesan Menohok ke Petinggu OPM: Kalau Mau Membebaskan, Mestinya Dialog

Adapun MEF sendiri merupakan standar kekuatan pokok dan minimum TNI yang mutlak disiapkan sebagai prasyarat utama terlaksananya efektivitas tugas pokok dan fungsi TNI dalam menghadapi ancaman aktual.

Source :Kompas.com ANTARA News

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x