Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Salah Satunya Pelit, Simak Penjelasan Buya Yahya Soal 3 Hal yang Bisa Bikin Rezeki Seret dan Amalan Doa Pembuka Pintu Rezeki

Desy Kurniasari - Selasa, 03 Januari 2023 | 13:13
Ilustrasi rezeki seret
Pexels.com

Ilustrasi rezeki seret

GridHot.ID - Sebagaimana diketahui bahwa rezeki setiap manusia yang hidup di dunia ini sudah dijamin oleh Allah.

Bahkan sebelum manusia lahir ke dunia, takdirnya telah ditentukan oleh-Nya.

Melansir tribunstyle.com, sekarang ini, tak mudah bagi kebanyakan orang untuk mendapatkan pekerjaan dan penghasilan.

Hal itu yang membuat jumlah pengangguaran kian naik.

Di tengah kondisi sulit sekarang ini, tak hanya usaha saja namun doa juga berperan penting.

Berusaha dan berdoa merupakan paket lengkap untuk mendapatkan apa yang kita inginkan, termasuk pekerjaan.

Berusaha dan berdoa merupakan paket lengkap untuk mendapatkan apa yang kita inginkan, termasuk pekerjaan.

Tentu dalam Islam ada anjuran doa yang bisa memberikan kita kemudahan saat sedang mencari pekerjaan.

Lalu, doa-doa apa saja yang bisa menunjang agar dimudahkan dalam mendapat pekerjaan dan diberikan rezeki yang berlimpah?

Dilansir dari tribunjakarta.com, terkuak penyebab rezeki seorang umat muslim seret atau susah mendapat rezeki.

Kata Buya Yahya, salah satu penyebab pintu rezeki tertutup adalah pelit.

Baca Juga: Buya Yahya Jelaskan Ada Jalan yang Mudah Dilakukan, Simak Cara Bertaubat dari Dosa Menggunjing Tanpa Minta Maaf

Dilansir dari Al-Bahjah TV berikut penjelasan lengkap Buya Yahya.

Buya Yahya menyampaikan bahwa ada beberapa yang menghalangi pintu rezeki.

Buya Yahya. Tentang hakikat silaturahmi. Jangan berpikir sempit soal silaturahmi.

Hal-hal yang membuat pintu rezeki tertutup adalah pelit, putus tali persaudaraan dan kurang takut kepada Allah SWT.

1. Pelit

Dalam penyampaian Buya Yahya di satu kesempatan bahwa pelit adalah salah satu penyebab pintu rezeki tertutup.

"Kalau anda pelit, pintu rezeki tertutup. Kalau satu kampung pelit semua maka rezeki susah," ujar Buya Yahya.

2. Putus tali persaudaraan

Yang kedua, hal yang membuat pintu rezeki tertutup adalah karena memutus tali persaudaraan.

"Anda memutus tali persaudaraan, maka pintu rezeki tertutup," ujar Buya Yahya.

3. Kurang takut kepada Allah SWT

Baca Juga: Buya Yahya Uraikan Hukumnya, Simak Amalan Doa yang Bisa Dibaca Saat Akhir dan Awal Tahun Bagi Umat Islam

Orang yang bertaqwa mudah-mudahan akan dimudahkan soal rezeki.

4 Doa Pembuka Pintu Rezeki

Doa pembuka pintu rezeki berikut sesuai dengan ajaran Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam.

Sekedar informasi pengaruh doa sangat besar dalam kehidupan seorang muslim. Ibnu Qoyyim rahimahullah berkata,

"Doa adalah sebab terkuat bagi seseorang agar bisa selamat dari hal yang tidak ia sukai dan sebab utama meraih hal yang diinginkan."

Bahkan dikatakan bahwa kekuatan doa dapat mengubah takdir seseorang.

Sebagaimana hadis yang disampaikan dari Salman Al-Farisi radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda:

"Yang dapat menolak takdir hanyalah doa. Yang dapat menambah umur hanyalah amalan kebaikan." (HR. Tirmidzi).

Untuk memohon kemudahan rezeki, Anda bisa membaca doa pembuka rezeki yang diucapkan setiap Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam melakukan sholat Subuh setelah salam berikut ini,

اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا طَيِّبًا وَعَمَلًا مُتَقَبَّلًا

Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa ‘amalan mutaqobbalaa.

Baca Juga: Ustaz Abdul Somad Sebut Bisa Melancarkan Rezeki Bahkan Menyelesaikan Perkara Utang, Simak 3 Amalan Doa Pembuka Pintu Rezeki Sesuai dengan Sunah Nabi Muhammad SAW

Artinya:

“Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rizki yang halal dan amal yang diterima (di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik).” (HR. Ibnu Majah, dan Ahmad).

Hadis dari ‘Ali juga menyebutkan, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah mengajarkan doa pembuka rezeki berikut ini,

اللَّهُمَّ اكْفِنِى بِحَلاَلِكَ عَنْ حَرَامِكَ وَأَغْنِنِى بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ

Allahumak-finii bi halaalika ‘an haroomik, wa agh-niniy bi fadhlika ‘amman siwaak.

Artinya:

“Ya Allah cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah aku dari yang haram, dan cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu.” (HR. Tirmidzi).

Lalu, dari Thoriq bin Asy-yam radhiyallahu ‘anhu, ia berkata,

كَانَ الرَّجُلُ إِذَا أسْلَمَ عَلَّمَهُ النَّبيُّ – صلى الله عليه وسلم – الصَّلاَةَ ثُمَّ أمَرَهُ أنْ يَدْعُوَ بِهؤلاَءِ الكَلِمَاتِ : (( اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي ، وَارْحَمْنِي ، وَاهْدِني ، وَعَافِني ، وَارْزُقْنِي )) .

“Jika seseorang baru masuk Islam, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam mengajarkan pada beliau salat, lalu beliau memerintahkannya untuk membaca do’a berikut:

“Allahummaghfirlii, warhamnii, wahdinii, wa ‘aafinii, warzuqnii (Artinya: Ya Allah, ampunilah aku, kasihanilah aku, berilah petunjuk padaku, selamatkanlah aku (dari berbagai penyakit), dan berikanlah rezeki kepadaku).” (HR. Muslim).

Baca Juga: Buya Yahya Mengimbau Agar Waspada, Begini Penjelasan Sang Penceramah Soal Mencantumkan Nama Allah dan Rasulullah dalam Undangan Pernikahan

Dalam riwayat lain, dari Thariq, ia berkata bahwa ia mendengar Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, dan ketika itu beliau didatangi seorang laki-laki, yang kemudian laki-laki tersebut berkata,

يَا رسول اللهِ ، كَيْفَ أقُولُ حِيْنَ أسْأَلُ رَبِّي ؟ قَالَ : (( قُلْ : اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي ، وَارْحَمْنِي ، وَعَافِني ، وارْزُقْنِي ، فإنَّ هؤلاَءِ تَجْمَعُ لَكَ دُنْيَاكَ وَآخِرَتَكَ )) .

“Wahai Rasulullah, apa yang harus aku katakan ketika aku ingin memohon pada Rabbku?” Beliau bersabda,

“Katakanlah: Allahummaghfir lii, warhamnii, wa ‘aafinii, warzuqnii”, karena do’a ini telah mencakup dunia dan akhiratmu." (HR. Muslim). (*)

Source :TribunJakarta.comTribunStyle.com

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x