GridHot.ID - GERD atau asam lambung kronis bisa menyerang siapa saja.
Gejala GERD dikatakan sangat menyakitkan.
Orang yang mengalami serangan GERD akan merasakan tidak nyaman karena beberapa gejala, seperti rasa seperti tercekik dan kesulitan bernapas.
Dilansir dari Mayo Clinic, seiring waktu, GERD dapat menyebabkan komplikasi serius yang meliputi:
- Peradangan pada jaringan di kerongkongan (esophagitis). Asam lambung dapat memecah jaringan di kerongkongan, menyebabkan peradangan, pendarahan, dan terkadang luka terbuka. Esophagitis dapat menyebabkan rasa sakit dan membuat sulit menelan.
- Penyempitan kerongkongan (striktur esofagus). Kerusakan pada esofagus bagian bawah akibat asam lambung menyebabkan terbentuknya jaringan parut. Jaringan parut mempersempit jalur makanan, menyebabkan masalah menelan.
- Perubahan prakanker pada kerongkongan (Barrett esophagus). Kerusakan akibat asam dapat menyebabkan perubahan pada jaringan yang melapisi esofagus bagian bawah. Perubahan ini dikaitkan dengan peningkatan risiko kanker kerongkongan.
Sebelum menjadi komplikasi serius, GERD harus lekas diobati.
Dilansir dari Banjaramasin Post, dr. Zaidul Akbar menyebutkan salah satu minuman herbal terbaik untuk mengatasi GERD.
Minuman herbal itu terbuat dari bahan-bahan yang mudah didapatkan yakni jahe, sereh, dan pandan.
Baca Juga: Hati-hati dengan Dosisnya, Begini Cara yang Benar Konsumsi Kunyit untuk Obati Sakit Asam Lambung
Berikut cara membuatnya:
1. Siapkan bahan-bahan (jahe, sereh, dan pandan)
2. Rebus ketiga bahan hingga mendidih