Gridhot.ID - Jonathan Latumahina, ayah David, korban penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy harus menerima kenyataan putranya mengalami cidera parah akibat penganiayaan yang dilakukan anak pejebat Dirjen Pajak Rafael Alun Trisambodo.
David yang merupakan putra pengurus GP AnsorJonathan Latumahina dianiaya Mario Dandy secara brutal gara-gara sesosok gadis berinisial A.
Rekan Jonathan Latumahina sekaligus anggota Bidang Cyber dan Media PP GP Ansor yang lain, Ahmad Taufiq menjelaskan, David yang berusia 17 tahun ini menunjukkan perkembangan meski belum sadarkan diri usai dihajar Mario Dandy.
Baca Juga: Percakapan Shane Lukas dengan Mario Dandy Sebelum Aniaya David, Terkuak Apa yang Dilakukan AG
"Kondisi ananda David sudah menunjukkan progress yang baik meski masih dalam kondisi tidak sadarkan diri dan secara fisik sudah ada pergerakan baik tangan dan badan," ujarnya, dikutip dari Kompas.com, Jumat (24/2/2023).
Taufiq mengungkapkan, dokter mengatakan bahwa David terkena diffuse axonal injury.
Kondisi tersebut disebabkan benturan keras seperti kecelakaan motor berkecepatan tinggi dan berakibat pada trauma mendalam di bagian otak.
Adapun sejak Rabu (22/2/2023) malam, korban dipindah dari Rumah Sakit Medika Permata Hijau ke Rumah Sakit Mayapada Kuningan, Jakarta Selatan.
Pemindahan ini, menurut Taufiq, agar David mendapatkan perawatan lebih intensif, pemeriksaan lebih detail, dan memperoleh fasilitas pelayanan yang lebih layak.
Dikutip dari Tribun Trends,
Jonathan Latumahina kini harus melihat putra kesayangan terbujur tak berdaya di ranjang rumah sakit setelah mendapat perlakuan keji dari Mario Dandy.