Gridhot.ID - Ustaz Abdul Somad menjelaskan tentang amalan yang bisa dikirimkan untuk orangtua yang sudah meninggal.
Ustaz Abdul Somad kemudian mengungkap doa untuk orangtua yang sudah meninggal.
Berikut penjelasan selengkapnya dari Ustaz Abdul Somad.
Dikutip Gridhot dari Tribungorontalo.com, doa merupakan tiang penonggak agama. Doa dipandang sebagai otak ibadat karena perwujudan sifat hamba dan sangat berhajatnya manusia kepada Tuhannya.
Berdoa berarti seseorang menjadikan Allah sebagai tempat meminta dan memohon pertolongan.
Dalam Al-Qur'an Surah Al Mu'min ayat 60, Allah Subhanahu wa ta'ala berfirman, "Mohonlah (mintalah) kepadaKu, Aku perkenankan permohonan (permintaan ) kamu itu."
Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam bersabda, "Doa itu senjata orang beriman, tiang tonggak agama, sinar cahaya langit dan bumi."
Imam Al Ghazaly pernah berkata bahwa walaupun doa tidak mampu menolak qadla (ketetapan) Tuhan, namun bisa melahirkan khudlu (memasrahkan diri kepada Allah).
Doa juga bisa menolak bala (musibah) yang merupakan qadla Allah. Tegasnya, doa itu menjadi salah satu sebab tertolaknya bencana, perisai, dan lain sebagainya.
Selain itu, doa juga bisa membuka pintu rezeki, sekalipun setiap manusia telah ditetapkan rezekinya.
Doa juga bisa menjauhkan diri dari susah dan mendatangkan rezeki yang lapang.
Baca Juga: 4 Weton Paling Boros Menurut Primbon Jawa, Sosoknya Payah dalam Mengatur Keuangan dan Suka Foya-foya