Setelah memasuki gedung KPK, Eko tampak mengurus sejumlah administrasi pada meja resepsionis. Ia kemudian duduk di deretan sofa lobi gedung Merah Putih.
Usai menjalani klarifikasi harta kekayaannya di gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Selasa (7/3/2023) Eko Darmanto akhirnya angkat bicara soal kepemiliki pesawat Cessna.
"Atas isu yang paling sentral, saya tidak punya pesawat," kata Eko.
Dia menegaskan sekali lagi bahwa pesawat dimaksud merupakan milik Federasi Aero Sport Indonesia (FASI).
"Itu (pesawat) merupakan milik FASI dan sudah terklarifikasi serta terkonfirmasi," jelasnya.
Dilansir dari Kompas TV Eko juga menyampaikan bahwa dirinya tidak memiliki niat untuk pamer gaya hidup mewah melalui unggahan foto di media sosialnya.
Menurutnya foto-foto kendaraan yang diunggahnya di Instagram secara privat, dan kemudian ada yang mencuri lalu dibungkus dengan narasi menyudutkan.
"Saya secara pribadi sangat mencintai institusi saya. Saya tidak pernah berniat, bermaksud untuk pamer harta seperti yang disampaikan secara viral," ujarnya.
"Kenapa hal itu terjadi? Karena data saya yang saya simpan secara privat dicuri, kemudian di-framing, dan beredarlah seperti yang rekan-rekan ketahui".
Kendati demikian, Eko pun menyampaikan permintaan maaf jika unggahannya di media sosial melukai hati masyarakat.
"Bilamana hal tersebut mencederai perasaan masyarakat kemudian mencederai kepercayaan publik kepada pimpinan saya, baik di Kementerian Keuangan maupun Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, saya memohon maaf," ucap Eko.(*)