Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar
Gridhot.ID - Curhat pilot Susi Air puluhan hari disandera KKB Papua, mengaku rindu keluarga dan ingin segera pulang.
Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan TribunKaltim, 13 Maret 2023, penyanderaan pilot Susi Air, Philips Mark Methrtens (37) oleh Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Organisasi Papua Merdeka (OPM) telah memasuki bulan kedua.
Captain Phillip Mark Methrtens sudah disandera sejak 7 Februari 2023 di lapangan terbang Distrik Paro, Kabupaten Nduga.
Selama puluhan hari sudah Philips Mark Methrtens (37), disandera Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya di Hutan Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan.
Walau telah lama disandera, kondisi pilot Philips dikabarkan masih dalam keadaan aman dan sehat.
"Kondisinya baik-baik saja, aman dan sehat," kata Juru bicara Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM), Sebby Sambom kepada Tribun-Papua.com, di Jayapura, Jumat (10/3/2023).
Kondisi pilot pun dibuktikan Sebby melalui beberapa gambar dan video.
Dalam sejumlah gambar yang ada, terlihat jelas kondisi pilot Philips yang begitu sehat dan terjaga.
Video pilot pesawat Susi Air Kapten Philip Mark Mertens (37) bersama Egianus Kogoya, pimpinan kelompok kriminal bersenjata (KKB), dan anak buahnya viral di media sosial.