Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

KKB Papua Makin Terdesak, Media Asing Sebut TNI/Polri Sudah Serang Markas Egianus Kogoya CS, Peneliti Human Rights Watch Indonesia Beri Keterangan Begini

Akhsan Erido Elezhar - Rabu, 29 Maret 2023 | 20:25
Ilustrasi KKB Papua
TPNPB

Ilustrasi KKB Papua

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID -Aparat TNI dan Polri dilaporkan menyerang markas Kelompok Kriminal Bersenjata ( KKB) pimpinan Egianus Kogoya pada Kamis (23/3/2023) pekan lalu.

Media asing yang bermarkas di Selandia Baru yakni Radio New Zealand melaporkan tiga orang tewas dalam bentrokan bersenjata bersama KKP Papua tersebut.

KKB pimpinan Egianus Kogoya merupakan kelompok yang menyandera pilot Susi Air, Philip Mehrtens.

Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan Serambinnews, 29 Maret 2023, operasi pasukan Indonesia dilaporkan digelar pada Kamis (23/3/2023) pukul 01.00 dini hari waktu setempat.

Serangan ini kemudian memicu serangan balasan dari KKB.

Pihak KKB menyatakan bahwa komandan mereka, Egianus Kogoya turut diserang pasukan Indonesia.

KKB menyebut seorang anggota mereka tewas dalam serangan.

KKB juga mengeklaim menembak empat personel keamanan Indonesia, menewaskan satu personel TNI dan satu personel Polri.

Belum diketahui apakah Philip Mertens berada di markas dalam hutan tersebut selama operasi.

Baca Juga: Ayah Kiky Saputri Sedih Bakal Susah Dapat Transferan Usai Nikah, Aslih Nuro: Enggak Kuat Juga

Pilot berkebangsaan Selandia Baru itu telah disandera KKB selama 50 hari.

Peneliti Human Rights Watch Indonesia, Andreas Harsono mengaku telah memverifikasi kabar penyerangan tersebut.

Ia menyebut terdapat beberapa kali bentrokan antara aparat keamanan dengan kelompok bersenjata Papua.

"Saya telah memverifikasi pernyataan tersebut dengan mengecek apa yang telah dilaporkan polisi Indonesia dan orang Papua," kata Andreas dikutip RNZ.

"Dapat dikonfirmasi bahwa ini dimulai dengan serangan ke apa yang disebut markas Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat. Saya kira itu adalah (serangan ke) persembunyian dalam hutan pada Kamis, 23 Maret pukul 01.00," lanjutnya.

Sebelumnya, Polda Papua telah menetapkan 15 tersangka pembakaran pesawat Susi Air dan penyanderaan Philip Mehrtens.

Ke-15 tersangka itu ditetapkan masuk ke dalam daftar pencarian orang (DPO).

Pekan lalu, sejumlah insiden kekerasan antara aparat TNI/Polri dengan KKB diketahui terjadi di Papua.

Pada Rabu (22/3/2023), aparat gabungan dilaporkan menembak mati tiga personel KKB setelah seorang tukang ojek di Ilaga, Papua Tengah ditembak mati KKB.

Baca Juga: Menaker Ancam Perusahaan yang Nekat Tak Berikan THR Bakal Dikenakan Hukuman Mengerikan Ini: Wajib Bayar Tanpa Dicicil!

Sementara pada Sabtu (25/3/2023), aparat TNI/Polri dilaporkan ditembaki KKB saat menjaga salat tarawih di Kabupaten Puncak Jaya, Papua Tengah.

Seorang anggota TNI dan Polri tewas dalam insiden ini.

Kondisi Pilot Susi Air

Dikutip Gridhot.ID dari artikel terbitan Kompas.com, 28 Maret 2023, untuk diketahui, P ilot pesawat Susi Air, Captain Philip Mark Mehrtens masih disandera oleh kelompok Kriminal Bersenjata ( KKB) kelompok Egianus Kogoya di Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan.

Pada Rabu (26/3/2023) hari ini terhitung sudah 51 hari Captain Philip Mark Mehrtens disandera.

Dengan berjalannya waktu, upaya pencarian dan penyelamatan terhadap Kapten Philip oleh pihak keamanan pun masih terus dilakukan.

Tribun-Papua.com, mencoba untuk mencari tahu bagaimana kondisi saat ini dari Captain Philip.

Melalui Juru Bicara Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM), Sebby Sambom menjelaskan, Captain Philip dalam keadaan baik.

"Kondisi pilot sampai saat ini masih baik-baik saja, dan aman," kata Sebbu melalui panggilan telepon di Jayapura kemarin.

Baca Juga: 7 Tanggal Lahir Pria Berkelas Menurut Primbon Jawa, Rezekinya Konon Paling Deras dan Punya Bakat Luar Biasa

Selain itu, Tribun-Papua.com juga mencoba untuk memastikan kondisi kesehatan dari Captain Philip.

Lalu Sebby pun menjawab, Captain Philip masih dalam keadaan sehat.

" Pilot tidak sakit dan dia aman," ujarnya.

Jikalau Captain Philip sakit, menurut Sebby, TPNPB-OPM telah mempunyai tenaga medis yaitu mantri-mantri siap berikan pelayanan medis.

Sekadar diketahui, Captain Philip Mark Mehrtens di sandera oleh KKB sejak 7/2/2023 lalu.

Sejak itu, pilot Susi air ini masih ditahan di dalam hutan Papua.

(*)

Source :Kompas.com Serambi Indonesia

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x