Baca Juga: Amalan Doa yang Bisa Dikerjakan pada Malam Nuzulul Quran, 17 Ramadan Disunnahkan Lakukan Ini
Tentu, pahala yang akan diterimanya akan berkurang bahkan sirna.
Tak hanya itu, Buya Yahya juga mengatakan bahwa ucapan-ucapan yang menimbulkan syahwat juga bisa merontokkan pahala puasa.
“Maka kalau kita berpuasa itu hendaknya kita menghindari dari kalimat-kalimat yang kotor, jorok, membangkitkan syahwat dan menyebabkan sebab pertikaian,” kata Buya Yahya.
Sebagai seorang muslim yang bertaqwa alangkah baiknya sebelum mengucapkan sesuatu harus direnungkan terlebih dahulu terkait apa yang hendak diucapkan.
Karena apa yang sudah diucapkan bisa berdampak buruk.
Maka dari itu, setiap manusia dianjurkan untuk menyaring ucapan-ucapan yang hendak dilontarkan.
Maka di dalam bulan Ramadhan ini Buya Yahya mengingatkan agar umat Islam selalu waspada dalam menjaga lisan.
“Memang puasanya tetap sah, dia tidak makan, tidak minum, tidak menggauli istrinya tapi dia omongnya kotor, tiap hari ngomong jorok." ujarnya
"Belum lagi ngomong yang menggunjing orang, mencaci orang, meremehkan orang." imbuh Buya Yahya.
Padahal tidak disadari tapi menjadikan pahala itu hapus,” tegasnya.
Buya Yahya mengingatkan untuk jangan pernah mencaci seseorang.