Gridhot.ID - Innaillahi wa innailaihi rojiun, sosok penyanyi kondang ini meninggal dunia mendadak.
Meski sudah lama meninggal dunia, namanya terus dikenang karena perannya di dunia hiburan Indonesia yang melegenda.
Sosok yang telah meninggal dunia tersebut adalah Yanni Libels.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, Yanni Libels meninggal dunia pada Rabu, 23 Maret 2015.
Diduga, Yanni Libels meninggal dunia akibat serangan jantung mendadak.
Nama Yanni dikenal saat ia menggawangi grup vokal Trio Libels bersama Ronny Sianturi dan Edwin Manangsang. Grup vokal ini populer sejak akhir 1980-an hingga tahun 1990-an.
Lagu-lagu hit Trio Libels antara lain "Gadisku" (1990), "Jerat-jerat Cinta" (1992), serta "Hanya Untukmu" (1995).
Yanni Libels pernah merilis single dangdut dengan nama panggung Yanni Airlangga.
Dikutip Gridhot dari Tribun Seleb, Yanni Djunaedi atau yang dikenal dengan nama Yani Libels tidak pernah mengeluhkan penyakit yang diderita semasa hidup.
Menurut sang istri, Ervie Yuniarti, almarhum suaminya itu selalu tampak sehat karena selalu menunjukkan keceriaan di hadapan keluarga.
"Mas Yani nggak pernah mengeluh sakit. Dia selalu mengaku sehat," kata Ervie di rumah duka, kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Rabu (25/3/2015).
Baca Juga: 7 Amalan Doa Supaya Mendapat Rezeki Berlimpah, Bisa Dibaca dengan Penuh Ikhlas Setiap Hari