Gridhot.ID - Kasus Aisiah Shinta Hasibuan yang tewas usai jatuh dari lift Bandara Kualanamu, Deli Serdang Medan, Sumatera Utara kini sedang menjadi sorotan.
Dikutip Gridhot dari Pos Belitung, Aisiah Sita Hasibuan ditemukan tewas dalam kondisi membusuk terjepit di bawah lift Bandara Kualanamu.
Diduga, Aisiah terjatuh hingga tewas sejak Senin, 24 April 2023.
Jenazah Aisiah baru ditemukan dalam kondisi membusuk tiga hari kemudian.
Korban sempat mengabari keluarga kalau dirinya terjebak di dalam lift.
Namun komunikasi terputus dan Aisiah sempat hilang kabar.
Pihak keluarga pun kini berjuang meminta pertanggung jawaban dari pihak bandara dan beberapa perusahaan terkait tentang kematian Aisiah.
Sementara itu dikutip Gridhot dari Kompas TV, pengamat Information and Technology (IT) Abimanyu Wahjoewidajat membeberkan sejumlah kejanggalan terkait video CCTV Aisiah Shinta Hasibuan, perempuan jatuh dari lift Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara.
Abimanyu mengatakan, CCTV yang kini banyak beredar di sosial media terdapat sejumlah aspek yang dinilai tidak wajar.
Salah satunya soal sudut pandang kamera yang diduga dipotong sehingga membuat gambar seolah-olah terlalu dekat.
"Tayangan (CCTV) ini framing-nya begitu dekat, jadi di zoom sekali, sangat di zoom sampai hanya kepalanya yang terlihat, badannya terlihat sepotong," kata Abimanyu dalam program Kompas Siang di Kompas TV, Rabu (3/5/2023).
Baca Juga: Daftar Tenaga Honorer yang Akan Diangkat Secara Otomatis Jadi ASN PPPK 2023 Tanpa Tes