Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dikubur Dekat Tempat Sampah, Warga Cisarua Digegerkan Penemuan Mayat Seorang Bayi Laki-laki, Terungkap Alasan TKP Tak Diberi Garis Polisi

Akhsan Erido Elezhar - Sabtu, 06 Mei 2023 | 20:25
Galian jasad Bayi di atas Pos Kamling Kampung Sindang Subur RT. 02/14 Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. Kamis (4/5/2023).
Tribunnewsmaker

Galian jasad Bayi di atas Pos Kamling Kampung Sindang Subur RT. 02/14 Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. Kamis (4/5/2023).

Santri tersebut melihat seorang perempuan dan dua laki-laki yang mencurigakan.

Bahkan, tiga orang misterius itu terlihat membawa sebuah pacul dan sedang menggali tanah di TKP.

Malam itupun cuaca di wilayah tersebut sedang diguyur hujan lebat.

"Itu tadi malam kejadiannya sekitar jam sembilan setengah sepuluhan lah, pada saat hujan lagi besar di wilayah Tugu Selatan," ujarnya, Kamis (4/5/2023).

“Informasinya ada tiga orang yang didemonstrasikan dua laki-laki satu perempuan, ada anak yang lewat liat satu anak laki-laki bawa pacul ngegali,” imbuhnya.

Karena merasa curiga dengan yang dilakukan oleh tiga orang misterius itu, para santri pun melaporkan aksinya ke warga sekitar.

Lalu, tiga orang misterius itu pun pergi dan lokasi tersebut langsung dicek oleh para santri.

"Nah karena curiga anak tersebut kan tidak kenal ya sama ketiga orang ini, ketika sudah berangkat akhirnya dicek sama warga sama santri lah," katanya.

Benar saja, setelah santri itu mengeceknya dan membuka galian tersebut ternyata ditemukan mayat bayi laki-laki di dalamnya.

Baca Juga: David Yulianto si 'Koboi Jalanan' yang Pakai Pelat Dinas Polri Palsu Ditangkap dan Ditetapkan Tersangka, Terkuak Pekerjaan Aslinya

Setelah dibongkar diketahui bahwa yang dikubur tersebut merupakan seorang bayi yang baru lahir dan berjenis kelamin laki-laki.

"Pas dibongkar bener ternyata yang mereka kubur itu bayi baru lahir. Pas kita buka sudah meninggal karena sudah dikubur," tandasnya.

Source :TribunnewsBogor.com Tribunnewsmaker.com

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

slide 5 to 7 of 7

Latest

x