Gridhot.ID - Kasus hilangnya seorang anak di Subang bernama Darel kini sedang menjadi sorotan.
Sebelumnya orang tua Darel dibantu warga sudah berusaha mencari anaknya di berbagai penjuru desa.
Polisi sampai ikut diterjunkan dalam kasus hilangnya Darel.
Polisi sampai menerjunkan tim forensik utnuk mencari Darel dan mendalami adanya dugaan pidana di kasus ini.
Dikutip Gridhot dari Tribun Trends, Anggota DPR RI Dedi Mulyadi bahkan sampai ikut terjun di kasus ini.
Kang Dedi sampai mewawancarai orang tua Darel untuk bisa mengetahui kronologi awal hilangnya sang bocah.
Kurnaesih dan Khaerudin yang merupakan orang tua Darel menyebutkan anaknya hilang di Subang di tengah momen mudik hari Lebaran.
Selama mengamati bagaimana orang tua Darel bercerita, Kang Dedi terkejut dengan sikap keduanya.
Pasalnya, Kurnaesih dan Khaerudin tampak santai dan tegar.
"Ibu ketika anak itu hilang ibu syok kapan?" tanya Kang Dedi.
"Hari itu juga, hati saya nangis, saya nyari enggak tahu arah tujuan, saya blusukan semua, sampai hari ini masih syok," imbuh Kurnaesih.