Gridhot.ID - Profil Didit Hediprasetyo kini menjadi sorotan banyak orang.
Pasalnya, Didit Hediprasetyo yang merupakan anak Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto ikut kena sindir di tengah panasnya pertarungan politik sebelum pemilu.
Dikutip Gridhot dari Tribun WOW, sebuah postingan di platform X dari akun yang bernama Islah Bahrawi tiba-tiba menyindir sosok Didit Hediprasetyo.
Sindiran tersebut muncul usai adanya postingan tentang baliho Gibran dan Prabowo di suatu kota.
Gibran Rakabuming Raka, langsung turun tangan sendiri saat tahu anak Prabowo Subianto disindir di sosial media.
Gibran pun sempat membalas cuitan Islah Bahrawi dan memasang badan kepada Didit Hediprasetyo yang merupakan anak semata wayang Prabowo tersebut.
"Jangan gitu cara mainnya. Mas didit ini orangnya baik dan berprestasi," tegur Gibran Rakabuming lewat Twitter pribadinya.
Sejak saat itu, profil Didit Hediprasetyo pun mulai dicari para netizen.
Dikutip Gridhot dari Tribunstyle, diketahui Didit Hediprasetyo lahir pada 22 Maret 1984 di Jakarta, buah cinta dari Prabowo Subianto dan Titiek Soeharto.
Ia memiliki nama lengkap Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo.
Didit merupakan anak semata wayang Prabowo dan Titiek Soeharto, juga menjadi cucu presiden ke-2 RI Soeharto.