Gridhot.ID - Ajudan Prabowo Subianto, Mayor Teddy Indra Wijaya sedang viral di media sosial.
Ia digandrungi para kaum hawa lantaran dinilai ideal baik dari sisi fisik maupun karier untuk dijadikan pendamping hidup.
Seiring popularitas itu, publik terus mengulik kehidupan pribadi Mayor Teddy.
Hingga belakangan diketahui jika Mayor Teddy pernah menikah dengan wanita bernama Wita Nidia Hanifah.
Namun, pernikahan itu kandas di tengah jalan.
Pernikahan Mayor Teddy dan Wita Nidia Hanifah kala itu hanya bertahan selama satu tahun.
Diketahui, Mayor Teddy dan Wita sempat menikah pada September 2018.
Setelah setahun membina rumah tangga, Mayor Teddy dan Wita kemudian bercerai.
Pengadilan Agama Serang, Banten mengabulkan gugatan cerai yang dilayangkan oleh Wita pada 14 Agustus 2019.
Tidak diketahui alasan keduanya memutuskan berpisah.
Lantas, siapa sosok Wita Nidia Hanifah?
Melansir dari TribunJateng.com, mantan istri Mayor Teddy berparas cantik dan memiliki karier yang mentereng.
Source | : | TribunJateng.com |
Penulis | : | Candra Mega Sari |
Editor | : | Candra Mega Sari |
Komentar